Penampakan Rumah Terbakar di Pulogadung yang Tewaskan 3 Balita

3 hours ago 1
ARTICLE AD BOX

Jakarta -

Rumah di Cipinang Baru, Kecamatan Pulogadung, Jakarta Timur kebakaran. Insiden itu menewaskan tiga orang balita yang merupakan kakak-beradik.

Kebakaran terjadi di rumah kontrakan di Jalan Cipinang Baru RT 005 RW 018 Kelurahan Cipinang, Kecamatan Pulogadung, Jakarta Timur, pada pukul 10.00 WIB tadi. Dalam foto yang diterima detikcom, tampak rumah tersebut kini tinggal puing-puing bangunan.

Garis polisi terpasang di lokasi kebakaran. Polisi melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ketiga korban adalah Kanaya (4), Raka (3), dan Asifa (1,5). Kebakaran diduga akibat korsleting listrik.

"Dugaan penyebab diduga korsleting listrik dari rumah Bapak Jumadi," kata Kepala Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan DKI Jakarta Satriadi Gunawan, Jumat (20/9/2024).

Rumah di Pulogadung, Jakarta Timur kebakaran dan menewaskan tiga orang balita.Rumah di Pulogadung, Jakarta Timur kebakaran dan menewaskan tiga orang balita. (dok. Istimewa)

Tewas di Kamar Terkunci

Kapolsek Pulogadung, Kompol Suroto mengatakan tiga balita korban kebakaran itu terkunci di rumah. Dia mengatakan rumah korban dalam keadaan kosong saat kebakaran terjadi.

"Awal mula kejadiannya sebagai berikut berawal dari saksi 3 melihat api muncul dari dari lantai 2 kemudian saksi 3 langsung berlari ke dalam, namun api sudah mulai membesar. Saksi 3 ingin menyelamatkan cucunya yang berada di dalam kamar namun tidak sempat, kemudian saksi 3 memberitahu saksi 1 (ibu) yang pada saat kejadian menunggu anaknya pulang sekolah di SDN 03 Cipinang," kata Suroto.

"Keterangan saksi 1 pada saat meninggalkan anak-anaknya di dalam kamar dalam keadaan di kunci agar anak-anaknya tidak keluar dari dalam kamar, karena takut anak-anaknya terjatuh dari lantai 2 dikarenakan rumah dalam keadaan kosong," tambahnya

Dia mengatakan api berhasil dipadamkan sekitar 1 jam. Dia menuturkan ada 11 rumah yang terdampak dalam kebakaran tersebut.

"Akibat dari peristiwa tersebut 11 rumah terbakar 24 KK. Dan atas kejadian tersebut ada 3 korban jiwa/manusia. Untuk kerugian belum dapat ditafsirkan," ujarnya.

(mib/mea)

Read Entire Article